Rabu, 20 April 2011

tulisan Sofskill IBD

 EFEK PERKEMBANGAN TEKNOLOGI
 
Di zaman modern ini banyak bermunculan teknologi-teknologi baru yang sangat canggih. Majunya teknologi ini tidak lepas dari perubahan zaman yang semakin hari semakin maju. Kemunculan teknologi baru ini memberikan efek yang begitu besar khususnya bagi Negara ini sehingga Negara ini semakin maju dan berkembang.
Majunya teknologi memberikan banyak keuntungan bagi yang menggunakannya, contohnya adalah penggunaan mesin pembajak sawah yang telah diciptakan lebih efisien dibanding menggunakan tenaga binatang yang jauh membutuhkan waktu yang lama dibandingkan dengan menggunakan mesin. Contoh lain adalah  mesin yang digunakan dalam perkantoran. Mesin kini banyak digunakan sebagian besar oleh perusahaan. Tujuannya adalah mempersingkat pengerjaan suatu produk dan menghemat biaya serta mendapatkan hasil yang jauh lebih memuaskan dibandingkan dengan menggunakan tenaga manusia.
Kemajuan teknologi memang memberikan efek yang begitu banyak, namun penggunaan teknologi yang berlebihan akan memberikan efek yang negative. Contohnya saja Penggunakan tenaga bajak binatang yang menjadi tradisi dan menjadi salah satu budaya orang Indonesia kini sirna dengan cepatnya dengan munculnya mesin bajak tadi. Contoh lain penggunaan mesin-mesin canggih pada perusahaan-perusahaan yang menciptakan suatu produk. Apabila kita menggunakan mesin secara keseluruhan maka Negara ini semakin didera dengan kemiskinan karena banyaknya perusahaan yang lebih mengutamakan menggunakan mesin dibanding menciptakan suatu produk dengan tenaga kerja manusia dan hal itu akan menyebabkan banyak orang yang akan menjadi pengangguran. Munculnya teknologi modern akan menimbulkan budaya kemalasan bagi orang yang mengandalkan tekologi tersebut, karena ia merasa untuk apa kita susah payah melakukan hal tersebut lebih baik kita menggunakan  mesin yang lebih cepat penggunaannya.