Jumat, 24 Desember 2010

Tugas ISD Softskill

Nama : Muhammad Faisal
Kelas : 1IC03
NPM : 24410682

Mencontek Awal Menjadi Koruptor


            Para pelajar kini nekat mencontek karena hanya ada 2,6 juta kursi mahasiswa baru untuk pelajar lulusan sekolah menengah yang jumlahnya mencapai 9,5 juta. Sepertinya bukan salah bila negeri ini dipenuhi oleh para koruptor. Sejak muda, system pendidikan yang disediakan telah menjadikan ketidakjujuran terbangun secara kuat dalam diri.
            System penilaian yanglebih mengutamakan otak, menjadikan sebagian besar siswa yang belum mampu membangun system mengingat, memerlukan alat bantu. “Membatik“ merupakan sebuah pola yang umumnya diterapkan, baik membatik diatas meja, dinding, secarik kertas, hingga dibalik pakaian ataupun dibagian tubuh.
            Ketika ini kemudian terjadi secara berulang, dua hal yang telah dimatikannya, yaitu kejujuran dan kreatifitas. Hingga saat ini korupsi telah menjadi budaya, lebih dikarenakan paham ketidakjujuran telah mendarah daging.
            Ketidakjujuran menyatu dalam setiap aliran darah dan nafas kehidupan. Hasilnya adalah kapasitas menjadi seorang koruptor menjadi semakin mapan dan dikuasai secara maksimal. Akhirnya, hanya mereka yang belum punya kesempatan yang tidak akan korupsi.

( sumber : Rizky Says )

( Dikutip dari buku sosiologi 1 Yudhistira )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar